Resep Acar Timun Wortel Bumbu Kuning

Resep Acar Timun Wortel Bumbu Kuning

 

Bahan-Bahan :

  • Ketimun 5 buah
  • Wortel 5 buah
  • Bawang merah 3 siung
  • Bawang putih 3 siung
  • Kunyit 1,5 ruas
  • Jahe 1 ruas
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya
  • Kaldu ayam bubuk secukupnya
Cara Pembuatan :
  • Kupas dan cuci bersih wortel, lalu potong wortel dan ketimun berbentuk persegi panjang ( kecil-kecil )
  • Haluskan bahan ( bawang merah, bawang putih dan kunyit ) boleh di uleg atau di blender dan geprek jahenya
  • Tumis bumbu halus yang telah disiapkan ( termasuk jahe ), tumis sampai harum kemudian masukkan irisan wortel dan tambahkan air putih 1 gelas tunggu sampai wortel empuk
  • Setelah wortel mulai empuk, masukkan irisan ketimun kemudian tambahkan gula, garam dan kaldu bubuk ( jangan lupa di incip ya..)
  • Tunggu sampai ketimun terlihat agak layu, lalu angkat dan acar sudah siap disajikan

Post a Comment

Previous Post Next Post
Yuk Bantu Admin Untuk Mengembangkan Website ini. Bantu berikan donasi jika dirasa blog ini bermanfaat. Donasi akan kita gunakan untuk membiayai seluruh kebutuhan blog ini. Terima kasih telah mempercayakan  Mas Subhan Kuliner :)
banner